Senin, 14 Oktober 2024

Bismillahirrahmanirrahim,

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Kepada Bapak/Ibu, Ustadz/Ustadzah, dan seluruh keluarga besar Sekolah Quran Asy Syahid. Alhamdulillah, kabar membahagiakan kembali hadir di tengah-tengah kita. Dengan izin Allah, serta doa dan dukungan dari kita semua, siswa/i kita kembali menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Olimpiade Bahasa Arab (OBA)-7 Se-Indonesia.

Kami dengan bangga menyampaikan bahwa para siswa/i berikut telah meraih prestasi luar biasa:

1. M. Khoirul Anwar
2. Izara Fathia Safura
3. Delisa Ainani T
4. Lalu M. Akasha
5. M. Kafi Anggapraja
6. Aurelia Tasnim
7. Inas Tsabita
8. Abiyyu Aqila Sy
9. Aeesha Bela V

Prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras, dedikasi, dan semangat yang luar biasa dari para siswa/i kita, serta bimbingan yang tak henti-hentinya dari para guru pembimbing yang telah mendampingi mereka dalam persiapan hingga pelaksanaan lomba.

Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah mendukung keberhasilan ini. Semoga prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus mengembangkan potensi anak-anak didik kita.

Mari kita bersama-sama berdoa agar siswa/i kita terus menjadi generasi yang berprestasi, berakhlak mulia, dan ilmunya bermanfaat bagi dunia dan akhirat.

ASY SYAHID JUARA
ASY SYAHID JAYA
ASY SYAHID BISA

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Loading

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.